Asas Ajaran Agama Islam: Catatan dari Naskah Masail Al-Muhtadi
Keywords:
Malay Manuscript, Acehnese History, Daud Ar-RumiAbstract
Tulisan adalah wadah untuk menuangkan pikiran, perasaan, dan informasi seseorang atau sekelompok orang agar diketahui oleh orang atau kelompok lainnya. Hasil dari tulisan-tulisan ini baik itu yang ditulis tangan maupun diketik kemudian menjadi dokumen yang disebut dengan manuskrip. Manuskrip atau naskah kuno merupakan khazanah dari kekayaan budaya yang dimiliki setiap bangsa termasuk Indonesia, melalui teks dalam naskah Indonesia dapat melihat perjalanan bangsanya dari dulu hingga masa sekarang. Penelitian ini adalah termasuk kepada jenis penelitian kualitatif dengan menggunakan metode filologi yang meliputi empat tahap yaitu inventarisasi, deskripsi naskah, transliterasi, dan suntingan teks. Tujuan dari penelitian untuk mengetahui bagaimana kondisi sosial masyarakat di masa lampau yang menjadi faktor lahirnya teks Masa'il al-Muhtadidan penggunaannya di masyarakat. Penelitian ini juga bertujuan untuk mengangkat nilai-nilai didaktis apa saja yang terkandung dalam naskah. Naskah kitab Masa'il al-Muhtadi adalah salah satu warisan budaya tertulis yang menjadi wadah bagi Daud ar-Rumi untuk menuangkan pikirannya dan menyebarkan dakwah. Naskah Masa'il al-Muhtadi ditulis oleh Baba Daud ar-Rumi yang merupakan murid dari Abdurrauf as-Singkili sehingga naskah ini diperkirakan lahir pada abad ke 16-17 M. Keberhasilan Aceh Darussalam pada periode tersebut menjadi Bandar Aceh kota kosmopolitan yang dihuni oleh beragam suku dan agama sehingga naskah Masa'il al-Muhtadi ditulis agar menjadi media bagi orang- orang yang ingin belajar Islam.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
Citation Check
License
Copyright (c) 2024 Siti Sara

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Authors who publish with this journal agree to the following terms:
- Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution License that allows others to share the work with an acknowledgement of the work’s authorship and initial publication in this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal’s published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgement of its initial publication in this journal.
- Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work (See The Effect of Open Access).