Analisis Penerapan Teori Organisasi dalam Organisasi Modern: Studi Kasus pada Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan

Authors

  • Nur Maharani Zurima Program Studi Administrasi Publik, Universitas Riau , Indonesia
  • Anggi Hawarnia Program Studi Administrasi Publik, Universitas Riau , Indonesia
  • Zulkarnaini Zulkarnaini Program Studi Administrasi Publik, Universitas Riau , Indonesia

Keywords:

Teori Organisasi, Organisasi Modern, BPJS

Abstract

Sektor publik di Indonesia telah mengalami transformasi yang signifikan sejak dimulainya reformasi birokrasi pada tahun 1998. Perubahan ini didorong oleh kebutuhan untuk meningkatkan efisiensi, transparansi dan akuntabilitas dalam pemerintahan, dan untuk memberikan pelayanan publik yang lebih baik kepada masyarakat. Organisasi merupakan elemen penting dalam masyarakat modern. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif, jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi bagi pengembangan teori organisasi serta praktik manajemen di sektor publik. Teori organisasi yang relevan dalam studi kasus BPJS ini adalah teori modern yaitu teori kontigensi dan teori sistem. Secara keseluruhan, analisis ini menegaskan bahwa dengan menerapkan teori manajemen yang tepat dan penyesuaian terhadap struktur dan proses, BPJS Kesehatan dapat terus berfungsi secara efektif sebagai penyelenggara jaminan kesehatan nasional di Indonesia.

Downloads

Published

31-12-2024

How to Cite

Maharani Zurima, N., Hawarnia, A., & Zulkarnaini, Z. (2024). Analisis Penerapan Teori Organisasi dalam Organisasi Modern: Studi Kasus pada Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan. Jurnal Pendidikan Tambusai, 8(3), 43522–43528. Retrieved from http://jptam.org/index.php/jptam/article/view/23937

Issue

Section

Articles of Research

Citation Check