Pengaruh Pola Asuh Orang Tua Terhadap Perilaku Prokrastinasi Akademik Siswa di SMA N 1 Merangin
DOI:
https://doi.org/10.31004/jptam.v7i1.5627Keywords:
Pola Asuh, Prokrastinasi AkademikAbstract
Perilaku prokrastinasi sudah banyak terjadi terutama yang berkaitan dengan tugas sekolah (prokrastinasi akademik). Seseorang yang melakukan prokrastinasi akademik diduga berkaitan dengan pola asuh orang tua di rumah. Penelitian ini bertujuan untuk: (1) Mendeskripsikan tingkat pola asuh orang tua, (2) Mendeskripsikan tingkat prokrastinasi akademik siswa, (3) Mendeskripsikan pengaruh pola asuh orang tua terhadap perilaku prokrastinasi akademik siswa di SMA N 1 Merangin. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan pendekatan expost facto. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas X di SMA N 1 Merangin dengan jumlah sebanyak 330 siswa, sampel pada penelitia ini sebanyak 77 siswa, penarikan sampel dilakukan dengan teknik simple random sampling, alat pengumpul data menggunakan wawancara dan angket yang bersifat negatif dan positif dengan mode skala likert lima. Berdasarkan hasil uji analisis regresi sederhana diketahui bahwa nilai indek determinasi R Square sebesar 0.080. Besarnya pengaruh (R Square) yang didapat adalah 0.080 atau 8% sehingga dapat diartikan bahwa besar kontribusi pengaruh variabel pola asuh orang tua terhadap perilaku prokrastinasi akademik siswa sebesar 8% diluar dari itu dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak termasuk dalam penelitian ini. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Secara umum tingkat pola asuh orang tua pada siswa kelas X di SMA N 1 Merangin termasuk dalam kategori tinggi dengan persentase 74,3%, (2) tingkat perilaku prokrastinasi akademik siswa kelas X di SMA N 1 Merangin termasuk dalam kategori tinggi dengan persentase sebesar 62,6%, (3) terdapat pengaruh positif dan signifikan antara pola asuh orang tua terhadap perilaku prokrastinasi akademik siswa kelas X di SMA N 1 Merangin. Kesimpulan dari hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan positif dan signifikan antara pola asuh orang tua terhadap perilaku prokrastinasi akademik siswa kelas X di SMA N 1 Merangin, dilihat dari hasil yang didapatkan nilai sig. pada 0,003 dimana (0,003 < 0,05). Dapat dilihat nilai r hitung sebesar 2.549 lebih besar dari nilai r tabel 0,2213 (2.549 > 0,2213). Maka dapat disimpulkan Ho ditolak dan Ha diterima yang berarti bahwa adanya pengaruh antara variabel X dan variabel Y.
References
Ayu, D.K. dkk. 2021. Pola asuh orang tua dalam membentuk karakter anak selama pandemik di lingkungan III kecamatan medan AEA kelurahan pasar merah timur. Jurnal taushiah FAI UISU. Vol. 11. No. 1. (h. 86).
Aidah, S.N. 2020. Tips Menjadi Orang Tua Inspirasi Masa Kini. Jogjakarta: KBM Indonesia
Adawiah, R. 2017. Pola asuh orang tua dan implikasinya terhadap pendidikan anak. Jurnal pendidikan kewarganegaraan. Vol. 7. No. 1. (h. 35).
Burhan, M.N.I & Herman. 2019. Perilaku prokrastinasi akademik mahasiswa (studi pada mahasiswa prodi pendidikan ilmu pengetahuan sosial fakultas ilmu sosial universitas negeri makasar). ISSN. 123-4567.
Budiman, dkk. (2015). Pengaruh Pola Asuh Orang Tua Terhadap Perkembangan Anak Usia Dini. ISBN 978-979-3541-50-1
Candra, A.N. dkk. 2017. Gaya pengasuhan orang tua pada anak usia dini. Jurnal pendidikan anak. Vol.3. No. 2. (h. 52)
Chotimah, C. 2020. Pengaruh Self Regulated Learning dan Pola Asuh Orag Tua Terhadap Prokrastinasi Akademik Mahasiswa. Jurnal Manajemen Pendidikan Islam. Vol. 5. No. 1 (h. 56)
Dharma, A.M. 2020. Prokrastinasi akademik dikalangan mahasiswa program studi dharma acarya. Jurnal pendidikan, sains sosial dan agama. Vol. VI. No. 1. (h. 66).
Ferlin, M & L.D. Putri. 2022. Hubungan pola asuh orang tua dengan kepercayaan diri anak usia dini. Jurnal pendidikan luar sekolah. ISSN. 2622-2353. (h. 122).
Fitriana, S. dkk. 2022. Manajemen system pembelajaran. Padang Sumatera Barat: PT Global REksekutif Teknologi.
Faujiah, R.A. dkk. 2018. Prokrastinasi akademik ditinjau dari religiusitas siswa di sma negeri 10 bogor. Jurnal of Islamic education. Vol. 2. No. 2. (h.131).
Guna, M.SR. dkk. 2019. Pengaruh pola asuh orang tua terhadap kemampuan pengambilan keputusan mahasiswa pria etnis sumba di salatiga. Jurnal psikologi konseling. Vol. 14. No. 1. (h. 347).
Harahap, W.D. 2021. Upaya guru BK dalam mengatasi prokrastinasi akademik siswa selama masa pandemic covid-19 di madrasah tsnawiyah negeri 2 medan. Jurnal ikatan alumni bimbingan dan konseling islam. Vol. 3. No. 2. (h. 82).
Hidayah, N & A. Atmoko. 2014. Landasan sosial budaya dan psikologis pendidikan. Malang: Gunung Samudera.
Irawati, I. 2017. Guru muslim abad 21. Jakarta: PT Elex Media Komputindo
Kadir, A. 2020. Pola asuh orang tua (faktor eksternal terhadap prestasi belajar siswa). Jurnal media informasi dan komunikasi ilmiah. Vol. 2. No. 2. (h. 158).
Lesmana, G. 2022. Bimbingan dan Konseling Belajar. Jakarta: Kencana.
Miftakhuddin & R. Harianto. 2020. Anakku Belahan Jiwaku: Pola Asuh Yang Tepat Untuk Membentuk Psikis Anak. Cv jejak, anggota IKAPI.
Ni’matuzahroh. 2019. Aplikasi psikologi di sekolah. Malang: Universitas Muhammadiyah Malang.
Nafeesa. 2018. Faktor-faktor yang mempengaruhi prokrastinasi akademik siswa yang menjadi anggota organisasi siswa intra sekolah. Jurnal antropologi sosial dan budaya. ISSN. 2460-4585.
Setyaputri, N.Y. 2021. Bimbingan dan Konseling Belajar (teori dan aplikasinya). Bandung: CV. Media Sains Indonesia.
Sunariyadi, N.S. dkk. 2021. Implikasi pola asuh orang tua dalam tumbuh kembang karakter anak usia dini. Jurnal pendidikan anak usia dini. Vol. 1. No. 1 (h. 52).
Subagia, I, N. (2021). Pola Asuh Orang Tua: Faktor, Implikasi Terhadap Perkembangan Karakter Anak. Bali: NILACAKRA
Salahuddin, N.H. dkk. 2019. Teras literasi. Aceh: Syiah Kuala University Press
Saman, A. 2017. Analisis prokrastinasi akademik mahasiswa. Jurnal psikologi pendidikan & konseling. Vol. 3. No. 2. (h. 56).
Sutja. A, dkk. (2017). Penulisan Skripsi Untuk Prodi Bimbingan Dan Konseling. Yogyakarta : Writing Revolution
Triyono & A.M. khairi. 2018. Prokrastinasi akademik siswa SMA. Jurnal Al-Qalam. Vol. 19. No. 2. (h. 63).
Tridhonanto Al. (2014). Pola Asuh Demokratis. PT Elex Media Komputindo Kelompok Gramedia-Jakarta
Wicaksono, L. 2018. Prokrastinasi akademik mahasiswa. Jurnal pembelajaran prospektif. Vol. 2. No. 2. (h. 68).
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
Citation Check
License
Copyright (c) 2023 Trisni Anintia RosadiAuthors who publish with this journal agree to the following terms:
- Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution License that allows others to share the work with an acknowledgement of the work’s authorship and initial publication in this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal’s published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgement of its initial publication in this journal.
- Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work (See The Effect of Open Access).