PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE THINK-PAIR-SHARE TERHADAP KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS SISWA KELAS VIII SMPN 1 BANGKINANG

Authors

  • Ahmad Syakir Prodi Pendidikan Matematika Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.31004/jptam.v2i5.101

Keywords:

pembelajaran kooperatif, tipe think-pair-share, kemampuan komunikasi

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada atau tidaknya perbedaan kemampuan komunikasi matematika antara siswa yang menerapkan pembelajaran kooperatif dengan model think-pair-share dengan yang menerapkan pembelajaran konvensional dan untuk mengetahui bagaimana peningkatan kemampuan komunikasi matematika siswa dengan menggunakan pembelajaran kooperatif dengan model Think-Pair-Share di SMP Negeri 1 Bangkinang.

Penelitian ini merupakan jenis penelitian kuasi eksperimen. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa SMP Negeri 1 Bangkinang dengan sampel siswa kelas VIII5 dan VIII6. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah teknik observasi, tes, dan dokumentasi.

Berdasarkan hasil analisis data penelitian diambil kesimpulan bahwa terdapat perbedaan kemampuan komunikasi antara siswa yang menggunakan pembelajaran kooperatif dengan model Think-Pair-Share dengan siswa yang menggunakan pembelajaran konvensional. Hal ini terlihat dari nilai t0 yang diperoleh yaitu 2,085 lebih besar dari nilai ttabel yaitu 1,99. Didukung juga oleh nilai rata-rata kelas eksperimen yaitu 66,375 lebih tinggi dibandingkan kelas kontrol yaitu 53,875

References

Arends, R.I. 2007. Learning To Teach Belajar Untuk Mengajar. Yogyakarta : Pustaka Pelajar.
BSNP. 2006. Standar Isi Untuk Satuan Pendidikan Dasar dan Menengah. Jakarta.
Fachrurazi. 2011. Penerapan Pembelajaran Berbasis Masalah Untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis Dan Komunikasi Matematika Siswa Sekolah Dasar, Edisi Khusus No. 1.
Hartono. 2008. SPSS16.0 Analisis Data Statistika dan Penelitian. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.
Nasikhah, Q., & Sapti, M. 2011. Eksperimental Model Pembelajaran TPS (Think Pair Share Terhadap Prestasi Belajar Matematika Ditijau dari Kemampuan Komunikasi Matematika Siswa Kelas VII SMP Se-Kecamatan Purworejo. Skripsi.
Trianto. 2009. Mendesain Model Pembelajaran Inovatif-Progresif. Jakarta: Kencana.
Muhidin, S.A. 2009. Analisis Korelasi, Regresi dan Jalur Dalam Penelitian. Bandung: CV Pustaka Setia.
Purwanto. 2011. Statistik Untuk Penelitian. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.
Sudjana. (2002). Metoda Statistika. Bandung: PT Tarsito.

Published

03-09-2018

How to Cite

Syakir, A. (2018). PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE THINK-PAIR-SHARE TERHADAP KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS SISWA KELAS VIII SMPN 1 BANGKINANG. Jurnal Pendidikan Tambusai, 2(3), 1172–1179. https://doi.org/10.31004/jptam.v2i5.101

Issue

Section

Articles of Research

Citation Check