Penerapan Pendekatan Contextual Teaching and Learning (CTL) untuk Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas IV di SDN Tunggakjati V

Authors

  • Elva Maulidia Pendidikan MIPA, Universitas Indraprasta PGRI, Indonesia

Keywords:

Pendekatan CTL, Hasil Belajar, Operasi Hitung Pecahan

Abstract

Penilitian yang dilaksanakan di SDN Tunggakjati V dimulai dari ditemukannya masalah masih rendahnya hasil belajar siswa kelas IV pada pembelajaran matematika,  dikarenakan media pembelajaran, sarana, prasarana kurang memadai dan selama ini proses pembelajaran lebih banyak didominasi oleh guru (teacher center), untuk memperbaikinya proses pembelajaran harus diubah menjadi proses pembelajaran yang banyak melibatkan siswa (student center). Sehingga siswa dapat berkembang. Salah satunya pendekatan yang dianggap dapat mengatasi permasalahan tersebut adalah Contextual Teaching and Learning (CTL).Adapun Tujuan dari penelitian ini adalah ingin mengetahui aktivitas dan hasil belajar siswa sebelum dan setelah menggunakan pendekatan CTL. Jenis penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Sebelum menerapkan pendekatan CTL hasil belajar siswa sangat rendah, yakni nilai rata-rata kelas 28,33, dan 89% nilai siswa masih di bawah nilai KKM yang ditentukan yakni nilai 60. Selama penerapan pendekatan CTL hasil belajar siswa mengalami peningkatan cukup signifikan secara bertahap pada siklus pertama diperoleh nilai rata-rata kelas 44,44 walaupun 45% nilai siswa masih di bawah nilai KKM. Pada siklus kedua hasil belajar siswa meningkat pada tahap memuaskan, yakni dengan nilai rata-rata kelas 70 dan 89% nilai siswa sudah melebihi nilai KKM kelas yang ditentukan. Penelitian ini berhenti pada siklus ke II karena sudah melebihi target ketuntasan belajar yakni 85% nilai siswa melebihi nilai KKM kelas yang di tentukan.

Downloads

Published

10-12-2024

How to Cite

Maulidia, E. (2024). Penerapan Pendekatan Contextual Teaching and Learning (CTL) untuk Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas IV di SDN Tunggakjati V. Jurnal Pendidikan Tambusai, 8(3), 47246–47253. Retrieved from https://jptam.org/index.php/jptam/article/view/23002

Issue

Section

Articles of Research

Citation Check