Pengembangan Bahan Ajar E-Book Berbasis Pendekatan Saintifik Pada Pembelajaran IPA Kelas V Sekolah Dasar
DOI:
https://doi.org/10.31004/jptam.v6i1.2597Keywords:
Bahan Ajar, E-book, Pendekatan Saintifik, Pembelajaran IPAAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan suatu bahan ajar yaitu, bahan ajar e-book berbasis pendekatan saintifik dalam pembelajaran IPA kelas V SD materi siklus air. Penelitian ini menggunakan penelitian RnD (Research and Development) dengan susunan langkah model tahap ADDIE (analysys, design, development, implementation, dan evaluation). Subjek didalam penelitian ini adalah siswa kelas V SDN Sukabumi Selatan 06 PG, dengan teknik pengambilan data berupa observasi, wawancara dan angket. Sebelum pengambilan data kepada siswa, penelitian melakukan validasi produk kepada para ahli. Hasil presentase yang diperoleh yaitu ahli media 98,86% , ahli materi 96,00%, dan ahli bahasa 90,26% dan skor tersebut dikategorikan sangat baik. Kemudian produk diuji cobakan kepada siswa dengan perolehan skor sebesar 94,48% dengan kategori sangat baik. Selain itu siswa diarahkan untuk mengerjakan pretest dan postest, adapun perolehan skor sebelum menggunakan produk sebesar 51 dan setelah menggunakan produk yaitu 86,5. Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa bahan ajar e-book berbasis pendekatan saintifik ini layak digunakan di dalam pembelajaran IPA kelas V SD.
References
Ade Suhendra. 2019. Implementasi Kurikulum 2013 dalam Pembelajaran SD/MI. Jakarta: Kencana.
Ariska. 2020. Pengembangan Media Pembelajaran PAI Berbasis Audio Visual di Sekolah Dasar. Pedagogik Journal of Islamic Elementary School. 3(1): hal. 77-88
Bayu, Jajang dan Fadly Pratama. 2019. Bahan Ajar IPA Berbasis Literasi Sains. Bandung: Lekkas.
Fajarini, Anindya. 2018. Membongkar Rahasia Pengembangan Bahan Ajar IPS. Jember: Gema PRESS
Irawan, Deddy. 2020. Mengembangkan Buku Teks Pelajaran berbasis pendekatan proses untuk SD. Banyumas: CV. Pena Persada
Iwan Hermawa. 2019. Metodologi Penelitian Pendidikan. Kuningan: Hidayatul Quran Kuningan
Magdalena Ina, dkk. 2020. Analisis Pengembangan Bahan Ajar. Jurnal Pendidikan dan Ilmu Sosial. 2(2): hal 170-187
Salim dan Haidir. 2019. Penelitian Pendidikan: Metode, Pendekatan dan Jenis. Jakarta: Kencana.
Santrock, John W. 2017. Psikologi Pendidikan ed. ke-2. Terjemahan: Tri Widodo. Jakarta: Kencana.
Soemantri, Syarif. 2016. Strategi Pembelajaran:Teori Praktik di Tingkat Pendidikan Dasar. Depok: Rajawali Pers.
Sugiyono. 2018. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta.
Wahyuni, Sri. 2020. Simulasi dan Komunikasi Digital. Jakarta: Bumi Aksara.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
Citation Check
License
Copyright (c) 2022 Indriyani Sukmana, AR Supriatna, Prayuningtyas Angger Wardhani
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Authors who publish with this journal agree to the following terms:
- Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution License that allows others to share the work with an acknowledgement of the work’s authorship and initial publication in this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal’s published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgement of its initial publication in this journal.
- Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work (See The Effect of Open Access).