Pengaruh Media Kartu Huruf dalam Meningkatkan Kecerdasan Berbahasa Anak Usia 5-6 Tahun di RA Ar-Rahmah Bukittinggi

Authors

  • Wilda Amalia Program Studi Magister Pendidikan Anak Usia Dini Universitas Negeri Padang, Indonesia
  • Dadan Suryana Program Studi Magister Pendidikan Anak Usia Dini Universitas Negeri Padang, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.31004/jptam.v6i2.3744

Keywords:

Kartu Huruf, Kecerdasan Bahasa

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh media kartu huruf dalam meningkatkan kecerdasan berbahasa anak usia 5-6 tahun. Penelitian ini merupakan penelitian Kuantitatif. Penelitian ini menggunakan Quasi Eksperimen yaitu dengan Pretestposttest Control Group Design sebagai desain penelitian. Teknik pengumpulan data yaitu observasi, dokumentasi. Dalam rancangan ini digunakan dua kelompok subjek, dimana kelompok satu sebagai kelas kontrol dan kelompok yang satunya lagi sebagai kelas eksperimen. Untuk kedua kelas tersebut pada awal dilakukan pretest, kemudian untuk satu kelas tidak diberikan treatment dan untuk kelas yang lainnya diberikan treatment, kemudian dilakukan posttest dengan instrumen yang sama pada kedua kelas. Subjek dalam penelitian ini adalah anak yang berjumlah 16 orang anak. Berdasarkan hasil penelitian maka sesudah diberi perlakuan mengalami peningkatan yang signifikan, artinya perkembangan kecerdasan bahasa anak sebelum diberi perlakuan memiliki hasil cukup rendah yang belum sesuai dengan yang diharapkan dengan rata-rata 40,0391% dibandingkan pada saat setelah diberi perlakuan memiliki rata-rata 82,6172%. Dan pada kelas kontrol juga mengalami peningkatan antara pretest dan postest yang awalnya rata-rata 33,7891% menjadi 54,4922%. Berdasarkan kesimpulan dari penelitian diatas mengindentifikasi bahwa pengaruh penggunaan media kartu huruf dapat untuk meningkatkan kecerdasan berbahasa anak 5-6 tahun di RA Ar-Rahmah dan juga dapat membuat anak menjadi lebih aktif pada saat pembelajaran berlangsung.

References

Anita Yus 2001. Model Pendidikan Anak Usia Dini, Jakarta: Kencana

Eliyyil Akbar 2000. Metode Belajar Anak Usia Dini, Jakarta: Kencana

Miftakhuddin, dkk 2020. Anakkku Belahan Jiwaku:Pola Asuh Yang Tepat Untuk Membentuk Psikis Anak, Jawa Barat: CV Jejak

Bunda Lucy 2016. Panduan Praktis Tes Minat dan Bakat Anak, Jakarta: Penebar Swadaya Group

Lukman Arsyad 2017. Perkembangan Kecerdasan Lingusitik dan Interpersonal Anak Usia Dini Melalui Bermain Peran: Jurnal Parameter Volume 29, hlm 22

Tadkiroatun Musfiroh 2010. Pengembangan Kecerdasan Majemuk, Jakarta : Universitas Terbuka

Zalyana 2016. Konsep Pembelajaran Pada Anak Usia Dini, Pekanbaru : Cahaya Firdaus

Luluk Asmawati 2017. Pengelolaan Kegiatan Pengembangan Anak Usia Dini, Tanggerang Selatan : Universitas Terbuka

Lilis Madyawati 2016. Srategi Pengembangan Bahasa Pada Anak, Jakarta: Kencana

Yeti Mulyati 2010. Bahasa Indonesia, Jakarta : Universitas Terbuka

Anita Yus 2011. Model Pendidikan Anak Usia Dini, (Jakarta:Prenada Media Group

Burhan Nurgiyantono, dkk 2015. Statistik Terapan Untuk Penelitian Ilmu Sosial. Yogyakarta:Gadjah Mada University Press

Nita Nurcahyani WS, dkk. Meningkatkan Kemampuan Berbahasa Anak Usia Dini Melalui Permainan Menjepit Kartu Kata Bergambar Pada Anak Kelompok B TK Astiti Darma, JEPUN: Jurnal Pendidikan Universitas Dhyana Pura, Vol 1 No 1

Rita Jahiti Tanjung 2018. Penggunaan Media Kartu Huruf untuk Meningkatkan Kemampuan Anak dalam Mengenal Huruf Abjad pada Taman Kanak-Kanak Negeri Pembina I Kota Sabang,Pendidikan Madrasah : Jurnal Pendidikan Madrasah Vol.3 No.2

Ratna Pangastuti dan Siti Farida Hanum 2017. Pengenalan Abjad Pada Anak Usia Dini Melalui Media Kartu Huruf: Journal Of Early Childhood Islamic Education, Vol. 1 (1)

Downloads

Published

12-05-2022

How to Cite

Amalia, W., & Suryana, D. (2022). Pengaruh Media Kartu Huruf dalam Meningkatkan Kecerdasan Berbahasa Anak Usia 5-6 Tahun di RA Ar-Rahmah Bukittinggi. Jurnal Pendidikan Tambusai, 6(2), 12453–12466. https://doi.org/10.31004/jptam.v6i2.3744

Issue

Section

Articles of Research

Citation Check