DAMPAK KURIKULUM 2013 TERHADAP GURU DAN SISWA SD

Authors

  • Andri Wiyogo Universitas Kristen Satya Wacana, Falkutas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.31004/jptam.v4i1.459

Keywords:

Kurikulum 2013

Abstract

Pendidikan adalah usaha sadar dan terencana untuk membentuk manusia yang beradab. Pendidikan sangat penting bagi suatu bangsa agar pembangunan Nasional dapat berjalan dengan baik dan maksimal sesuai Pancasila dan UUD 1945. Komponen penting dari sistem pendidikan salah satunya adalah kurikulum, Pada dasarnya kurikulum adalah seperangkat rencana dan pengaturan mengenai tujuan, isi dan bahan pelajaran serta cara yang digunakan sebagai pedoman penyelenggaraan kegiatan pembelajaran untuk mencapai tujuan pendidikan tertentu yang memiliki fungsi sebagai pedoman dalam pelaksanaan kegiatan pendidikan di sekolah bagi pihak-pihak yang terkait, baik secara langsung maupun tidak langsung, seperti pihak guru, kepala sekolah, pengawas, orangtua, masyarakat dan pihak siswa itu sendiri. ).  Kurikulum 2013 adalah kurikulum yang dicetuskan oleh Kementrian Pendidikan untuk pengganti Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan. Kurikulum 2013 ini pengganti Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan yang  mana sudah diterapkan sejak 2006 lalu. Kurikulum berfungsi untuk memahami dan mengarahkan potensi dari seorang peserta didik agar dia dapat menggali terus potensinya dan memperbaiki kelemahannya. Sedangkan untuk peserta didik, kurikulum berfungsi untuk membantu mereka agar dapat memahami materi dan melaksanakan proses pembelajaran dengan mudah, sehingga target pembelajaran dapat tercapai. Tujuan utama kurikulum adalah untuk mempersiapkan peserta didik agar dapat menjadi pribadi serta warga negara yang kreatif, inovatif, beriman, dan juga afektif ketika dia berada pada lingkungan masyarakat kelak. Selain itu, peserta didik juga diharapkan mendapatkan pengalaman baru yang bisa saja menjadi bekal di kehidupannya nanti.

References

Hamidah, J., & Syakir, A. Dampak Penerapan Kurikulum 2013 Bagi Guru Sekolah Dasar Di Kecamatan Alalak.

Indonesia, P. R. (2003). Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 20 Tahun 2003 Tentang Sistem Pendidikan Nasional. Jakarta: Pemerintah Republik Indonesia.

Kebudayaan, P. M. P. D. (2013). Kerangka Dasar Danstruktur Kurikulum Sekolah Menengah Atas/Madrasah Aliyah.

Kurniaman, O., & Noviana, E. (2017). Penerapan Kurikulum 2013 Dalam Meningkatkan Keterampilan, Sikap, Dan Pengetahuan. Primary: Jurnal Pendidikan Guru Sekolah Dasar, 6(2), 389-396.

Ningrum, E. S., & Sobri, A. Y. (2015). Implementasi Kurikulum 2013 Di Sekolah Dasar. Jurnal Manajemen Pendidikan, 24(5), 416-423.

Sari, H. I. P. (2018). Pengaruh Kurikulum 2013 (K13) Terhadap Kinerja Pemuda Dalam Sistem Pengajaran Di Mi Al Fithrah Surabaya (Doctoral Dissertation, Uin Sunan Ampel Surabaya).

Sinambela, P. N. (2013). Kurikulum 2013 Dan Implementasinya Dalam Pembelajaran. Generasi Kampus, 6(2).

Zed, M. (2004). Metode Peneletian Kepustakaan. Yayasan Obor Indonesia.

Downloads

Published

06-05-2020

How to Cite

Wiyogo, A. (2020). DAMPAK KURIKULUM 2013 TERHADAP GURU DAN SISWA SD. Jurnal Pendidikan Tambusai, 4(1), 407–411. https://doi.org/10.31004/jptam.v4i1.459

Issue

Section

Articles of Research

Citation Check