Konsep Kebahagiaan Perspektif Tafsir Al-Azhar dan Psikologi Positif

Authors

  • Dewi Taviana Walida Institut PTIQ Jakarta, Indonesia
  • Abdul Azis Institut PTIQ Jakarta, Indonesia
  • Abdul Muid Nawawi Institut PTIQ Jakarta, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.31004/jptam.v7i3.9242

Keywords:

Konsep Kebahagiaan, Al-Qur’an, Tafsir al-Azhar, Psikologi Positif

Abstract

Kebahagiaan merupakan tujuan hidup manusia. Terminologi dan makna kebahagiaan yang beragam menjadi salah satu problematika manusia untuk memahami hakikat kebahagiaan. Disisi lain Al-Qur’an adalah kitab pedoman umat Islam yang di dalamnya terdapat ayat-ayat terkait kebahagiaan yang bisa diteliti dari sudut pandang ilmu psikologi positif. Penelitian ini bertujuan untuk menjawab permasalahan tersebut dengan menganalisis konsep kebahagiaan dalam Al-Qur’an perspektif Tafsir al-Azhar dan Psikologi Positif.  Fokus penelitian ini untuk menganalisis term kebahagiaan, karakter orang berbahagia serta upaya manusia meraih kebahagiaan perspektif Tafsir al-Azhar dan psikologi positif. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian library research (penelitian pustaka) dengan lebih dulu menyeleksi ayat-ayat dan kata kunci Bahasa Arab dalam Al-Qur’an yang terkait kebahagiaan. Pendekatan yang digunakan adalah integratif-interkonektif yang didukung data primer dan sekunder serta data penunjang lain yang relevan dengan tema yang dikaji. Sumber data primer adalah karya asli Hamka Tafsir al-Azhar dan Tasawuf Modern, buku Martin Seligman Authentic Hapiness dan Flourish. Sumber data sekunder adalah buku-buku karya Hamka, Seligman, Al-Ghazali, Ibnu Miskwaih dan lainnya yang terkait dengan tema. Data penunjang lainnya adalah laporan penelitian, jurnal dan karya tulis ilmiah.

References

Al-Qu’ayyid, I. H. (2004). Panduan Menuju Hidup Bahagia dan Sukses, Diterjemahkan oleh Tajuddin. Jakarta: Maghfirah.

Anisatul Fikriyah Aprilianti, A. F. A. (2023). Konsep Kebahagiaan Perspektif Psikologi Dan Al-Qur’an. AT-TAISIR: Journal of Indonesian Tafsir Studies, 1(1), 33–44. https://doi.org/10.51875/attaisir.v1i1.78

Bagir, H. (2019). Islam Risalah Cinta dan Kebahagiaan. Jakarta: Noura Books.

Baqi, M. F. A. (1996). al-Mu’jam al-Mufahras li Alfâdz al-Qur’ân al-Karîm. Kairo: Dâr al-Hadîts.

Fachruddin. (1992). Ensiklopedia Al-Qur’an. Jakarta: PT Rineka Cipta.

Fuad, M. (2015). Psikologi Kebahagiaan Manusia. Jurnal Komunika, 9(1).

Hamka. (1982). Tafsir Al-Azhar Juz X, Cet. I. Jakarta: PT. Pustaka Panjimas.

Hamka. (2015a). Tafsir al-Azhar jilid 4 (juz 10, 11, 12) (Cet. 1). Jakarta: Gema Insani Press.

Hamka. (2015b). Tafsir al-Azhar jilid 5 (juz 13, 14, 15, 16) (cet. 1). Jakarta?: Gema Insani Press.

Hamka. (2015c). Tafsir al-Azhar jilid 7 (juz 21, 22, 23). Jakarta?: Gema Insani Press.

Hamka. (2015d). Tafsir al-Azhar jilid 8 (juz 24, 25, 26, 27). Jakarta: Gema Insani Press.

Hude, M. D. (2006). Emosi, Penjelajahan Religio Psikologis Tentang Emosi Manusia dalam Al-Qur’an. Jakarta: Erlangga.

Junaedi, D. (2019). Tafsir Kebahagiaan: Menyingkap Makna Kebahagiaan Dalam Al-Qur’an Perspektif Tafsir Psikologi. Brebes: Rahmadina Publishing.

Muthahhari, M. (2008). Fitrah: Menyingkap Hakikat Potensi dan Jati Diri Manusia. Jakarta: Penerbit Lentera.

Putra, J. S. (2017). Syukur: Sebuah Konsep Psikologi Indigenous Islami. Jurnal Soul, 7(2).

Rakhmat, J. (2008). Meraih Kebahagiaan. Bandung: Simbiosa Rekatama Media.

Sarnoto, A. Z. (2014). Pemikiran Pendidikan Islam?: Doktrin Islam Tentang Pendidikan. Statement | Jurnal Media Informasi Sosial Dan Pendidikan, 4(5), 76–86.

Sarnoto, A. Z. (2023). Qur’anic Psychology: Menelusuri Konsep Manusia Ideal dalam Psikologi dan Al-Qur’an. Jurnal Pendidikan Tambusai, 7(1), 3691–3698.

Sarnoto, A. Z., & Alhan, K. (2013). Kesehatan mental dalam Perspektif Agama Islam. Statement | Jurnal Media Informasi Sosial Dan Pendidikan, 3(1), 32–39.

Sugiyono. (2012). Memahami Penelitian Kualitatif. Bandung: CV. Alfabeta.

Ya’cub, H. (1992). Tingkat Ketenangan dan Kebahagiaan Mu’min. Jakarta: CV Atisa.

Downloads

Published

26-08-2023

How to Cite

Walida, D. T., Azis, A., & Nawawi, A. M. (2023). Konsep Kebahagiaan Perspektif Tafsir Al-Azhar dan Psikologi Positif. Jurnal Pendidikan Tambusai, 7(3), 18162–18168. https://doi.org/10.31004/jptam.v7i3.9242

Issue

Section

Articles of Research

Citation Check