Pengaruh Model Project Based Learning terhadap Hasil Belajar Siswa pada Pembelajaran Tematik Terpadu Sekolah Dasar

Authors

  • Wilma Muzria Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Universitas Negeri Padang, Indonesia
  • Tin Indrawati Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Universitas Negeri Padang, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.31004/jptam.v4i3.701

Keywords:

Project Based Learning, Hasil Belajar,, Tematik Terpadu

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model Project Based Learning terhadap hasil belajar siswa pada pembelajaran tematik terpadu kelas V tema 2. Jenis penelitian adalah kuantitatif dalam bentuk quasy eksperiment design. Desain yang digunakan The Nonequivalent Control Group Design. Penelitian dilakukan di gugus 1 Kec. Padang Sago Kabupaten Padang Pariaman. Teknik pengambilan sampel adalah cluster random sampling. Sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas V SDN 06 Padang Sago sebagai kelas kontrol berjumlah 11 siswa dan kelas V SDN 08 Padang Sago sebagai kelas eksperimen berjumlah 18 siswa. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh rata-rata nilai Pretest kelas eksperimen adalah 53,61 dan di kelas kontrol 51,45. Rata-rata nilai posttest kelas eksperimen adalah 82,50 dan di kelas control 73,36. Berdasarkan  hasil uji hipotesis bertaraf 5% diperoleh thitung > ttabel ( 2,618 > 2,191 ), maka dapat disimpulkan bahwa model Project Based Learning berpengaruh terhadap hasil belajar siswa pada pembelajaran tematik terpadu kelas V di SDN gugus 1 Kecamatan Padang Sago

References

Faisal. 2014. Sukses Mengawal Kurikulum 2013 di SD: Teori dan Aplikasi. Yogyakarta: Diandra Creative

Sudjana, Nana. 2009. Penilaian Hasil proses balajar Mengajar. Bandung: PT Remaja Rosda Karya.

Trianto. 2014. Mendesain Model Pembelajaran Inovatif, Progresif, dan Konstektual. Jakarta: Prenada Media Group.

Hosnan. 2014. Pendekatan Saintifik Dan Kontekstual Dalam Pembelajaran Abad 21. Bogor: Ghalia Indonesia.

Downloads

Published

22-10-2020

How to Cite

Muzria, W. ., & Indrawati, T. . (2020). Pengaruh Model Project Based Learning terhadap Hasil Belajar Siswa pada Pembelajaran Tematik Terpadu Sekolah Dasar. Jurnal Pendidikan Tambusai, 4(3), 2232–2238. https://doi.org/10.31004/jptam.v4i3.701

Issue

Section

Articles of Research

Citation Check