Penerapan Model Pembelajaran TSTS terhadap Hasil Belajar Matematika pada Materi Polinomial Kelas XI IPA 3 SMA Negeri 1 Sungai Lala

Authors

  • Gusnardi Gusnardi SMA Negeri 1 Sungai Lala, Indragiri Hulu, Riau , Indonesia

Keywords:

model pembelajaran TSTS, matematika, polinominal

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar matematika siswa kelas XI IPA 3 sma Negeri 1 Sungai Lala semester genap tahun pelajaran 2017/2018 melalui penerapan model pembelajaran kooperatif teknik TSTS pada materi Polinomial. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI IPA 3 yang berjumlah 24 siswa (6 orang siswa laki-laki dan 18 orang siswa perempuan) dengan kemampuan heterogen. Proses penelitian ini dilaksanakan dua siklus (Siklus I dan siklus II). Setiap siklus terdiri dari empat tahap yaitu perencanaan tindakkan, tindakkan, pengamatan dan refleksi. Di akhir siklus diadakan ulangan harian dalam bentuk essay. Hasil yang diperoleh untuk melihat keberhasilan tindakkan (analisis rata-rata dan analisis KKM) baik secara individu maupun secara kelompok. Dari penelitian diperoleh peningkatan rata-rata hasil belajar individu antara siklus I dan siklus II, dimana rata ulangan harian I 63,58 dan rata-rata ulangan harian II 72,29 dengan porsentase KKM ulangan harian I 58,33 dan rata-rata ulangan harian II 75,00. Secara klasikal sudah tercapai peningkatan hasil belajar. Untuk nilai perkembangan dan penghargaan kelompok juga terjadi peningkatan, dimana pada siklus I seluruh kelompok mendapat penghargaan hebat dengan rata-rata nilai perkembangan 19,08 sedangkan pada siklus II diperoleh dua kelompok super dan dua kelompok hebat dengan rata-rata nilai perkembangan 21,66 dengan penghargaan kelompok super.

References

Depdiknas. 2006. Panduan Penyusunan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan Jenjang Pendidikan Dasar dan Menengah. Jakarta: BSNP

I.GAK Wardani, dan Wihardit, K. 2008. Penelitian Tindakan Kelas. Tangkerang: Universitas Terbuka.

Nana Sudjana. 2009. Penilaian Hasil Proses Belajar Mengajar. Bandung: Remaja Rodaskarya.

Oemar Hamalik. 2009. Proses Belajar Mengajar. Jakarta: Bumi Aksara.

Slameto. 2010. Belajar dan Faktor-Faktor yang mempengaruhinya. Jakarta: Rineka Cipta.

Slavin, R. E. 1995. Cooperative Learning Theory, Research, and Practice. Bandung: N USA Media.

Suharsimi Arikunto, dkk. 2009. Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: Bumi Aksara.

Syaiful Djamarah, Bahri dan Aswan Zain. 2006. Strategi Belajar Mengajar. Jakarta: Rineka Cipta.

Trianto,2010.Mendesains Model Pembelajaran Inovatif-Progresif Konsep Landasan Teoritis-Praktis dan Implementasinya Pada Kurikulum KTSP.Jakarta:Kencana.

Zainal Aqib, dkk. 2009. Penelitian Tindakan Kelas untuk Guru SMP, SMA, SMK. Bandung: Yrama Widia.

Downloads

Published

28-12-2020

How to Cite

Gusnardi, G. (2020). Penerapan Model Pembelajaran TSTS terhadap Hasil Belajar Matematika pada Materi Polinomial Kelas XI IPA 3 SMA Negeri 1 Sungai Lala. Jurnal Pendidikan Tambusai, 4(3), 3466–3474. Retrieved from http://jptam.org/index.php/jptam/article/view/887

Issue

Section

Articles of Research

Citation Check