Melalui Supervisi Akademik Meningkatkan Kompetensi Guru Kelas dalam Proses Pembelajaran di SDN 014 Rimba Seminai

Authors

  • Nurhaidah Nurhaidah SDN 014 Rimba Seminai, Indragiri Hulu, Riau, Indonesia

Keywords:

Supervisi akademis, kompetensi Guru

Abstract

Penelitian dilatarbelakangi oleh rendahnya kompetensi pedagogik guru kelas dalam proses pembelajaran di kelas. Solusinya yaitu dengan mengefektifkan pelaksanaan supervisi akademik untuk meningkatkan kompetensi guru kelas dalam proses pembelajaran di SDN 014 Rimba Seminai. Penelitian dilaksanakan dalam dua siklus, masing-masing siklus ada empat tahapan yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Indikator keberhasilan penelitian adalah; 1) hasil observasi kepala Sekolah maupun observasi guru selama proses pendampingan mendapat predikat “kategori baik”, 2) Persentase guru yang mendapat nilai supervisi ?70 lebih dari 85%. Hasil penelitian menunjukkan supervisi akademik guru kelas pada siklus 1 rata-rata nilainya 68,56 dengan persentase ketercapaian 66,7%. Pada siklus 2 mencapai 83,67 dengan prosentase ketercapaian 100%. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan kompetensi guru dalam proses pembelajaran di kelas dan disarankan agar kepala sekolah lainnya melakukan penelitian sejenis dalam upaya peningkatan kompetensi guru, agar melakukan pembelajaran sesuai dengan skenario yang telah direncanakan dengan baik, tanggung jawab, bersunggung-sungguh demi peningkatan prestasi belajar peserta didik.

References

Arikunto, Suharsimi. 2010. Prosedur Penelitian Suatu pendekatan Praktek. Jakarta: Rineka Cipta

Arikunto, Suharsini. 2009. Dasar-dasar Supervisi. Jakarta: Rineke Cipta

Gentur. 2011. Metode dan Teknik Supervisi Akademik. (diakses tanggal 2 OKtober 2013) http://gentur1971.blogspot.com/2011/01/metodedan-teknik-supervisi-akademik.htm

https://sunartombs.wordpress.com/2009/01/21/tips-supervisi-kelas-yang-membuat-guru-senang/

Mulyasa, E. 2009. Menjadi Guru Profesional Menciptakan Pembelajaran Kreatif dan Menyenangkan ,Bandung: Remaja Rosdakarya

Downloads

Published

28-12-2020

How to Cite

Nurhaidah, N. (2020). Melalui Supervisi Akademik Meningkatkan Kompetensi Guru Kelas dalam Proses Pembelajaran di SDN 014 Rimba Seminai. Jurnal Pendidikan Tambusai, 4(3), 3486–3494. Retrieved from http://jptam.org/index.php/jptam/article/view/889

Issue

Section

Articles of Research

Citation Check